Breaking News

Apa kelebihan desain rumah minimalis dibandingkan desain rumah lainnya?

Kalau kita ketik 'rumah minimalis' di mesin pencari Google, kurang lebih ini hasil yang akan ditampilkan.

Sayangnya sebagian besar gambar yang ditampilkan sebenarnya tidak mencerminkan desain yang minimalis. Nah sebelum membahas kelebihan desain rumah minimalis, kita coba luruskan dulu pemahaman desain minimalis itu seperti apa sebenarnya.

Minimalis sendiri menjadi tren pada awal abad ke 19 dan menjadi gerakan penting akibat respon dari gaya arsitektur sebelumnya yang lebih banyak menggunakan unsur dekorasi dan ornamen. Para designer desain arsitektur rumah minimalis berfokus pada dua elemen, yaitu pencahayaan yang elegan dan ruang kosong yang tercipta dari pengurangan unsur tiga dimensional dalam desain arsitektur. (Sumber : Mengenal Lebih Dalam Desain Rumah Arsitektur Minimalis Modern)

Jadi desain rumah minimalis bukan mentah-mentah berarti rumah yang dibangun di atas lahan sempit atau kecil ya, kalau untuk itu lebih merujuk ke konsep lain yaitu rumah kecil, atau yang lebih umumnya dikenal versi bahasa inggrisnya yaitu tiny house atau small house. Desain yang minimalis artinya mengeliminasi unsur-unsur yang dianggap tidak penting dan mengurangi berbagai dekorasi dan ornamen yang berlebihan, serta menonjolkan kesederhanaan bentuk, warna (umumnya monokrom atau hanya untuk aksen) dan penataan dengan hasil yang clean. Contohnya ada di gambar-gambar di bawah ini.

House Hafner (Sumber: HomeDSGN - Interior Design and Contemporary Homes Magazine)

(Sumber : Minimal Interior Designers London [Minimalism in Interior Design 2020])

(Sumber : 5 Bold, Minimalist Beachside Homes in Australia - Architizer Journal)

Terlihat bukan? Bentuk massa bangunan yang sederhana, warna yang netral dan monokrom, serta penataan yang clean. Lantas, apa saja kelebihan dari desain rumah minimalis dibandingkan desain rumah lainnya?

  1. Keindahan yang terpancar dari kesederhanaan. Dengan eksekusi yang baik, hasilnya pun akan bagus. Tidak perlu menambah ornamen-ornamen hiasan yang berlebihan, desain yang sederhana pun lebih sedap dipandang dan lebih berkelas.
  2. Maintenance yang mudah dan cepat. Penggunaan furniture dan elemen dekoratif yang minimal akan memangkas waktu dan effort yang diperlukan untuk membersihkan dan merapikan rumah.
  3. Relatif hemat. Menghindari sifat konsumtif, karena desain bangunan dan penataan interior hanya mengutamakan elemen-elemen yang dibutuhkan saja atau barang-barang yang memiliki arti yang penting bagi pemiliknya.
  4. Menyalurkan energi positif bagi penghuninya. Dengan desain minimalis, interior rumah akan terasa lebih luas, pencahayaan lebih maksimal, dan perabotan tertata rapi. Hal ini dapat membuat penghuni lebih rileks saat berada di rumah, pikiran yang rileks mampu meningkatkan produktivitas dan kebahagiaan.
  5. Unik. Ya unik, khususnya di Indonesia di mana kebanyakan desain rumah yang ada sangat 'totalitas'. Totalitas di sini dalam artian segala ornamen dan dekorasi diaplikasikan tanpa konsep yang jelas, dengan desain yang minimalis tentu saja desain rumah anda akan lebih menonjol dibandingkan dengan rumah-rumah di sekeliling anda.

Kurang lebih itu pendapat saya tentang kelebihan rumah minimalis, kalau pembaca ada yang masih penasaran bisa cek akun Instagram : DFORM (@dformco) • Instagram photos and video
s
. Jadi itu adalah akun dari biro konsultan arsitektur yang principalnya adalah arsitek Indonesia Pak Mande Austriono. Menurut saya karya-karya beliau benar-benar menggambarkan apa itu desain yang minimalis.

Tulisan di atas di ambil dari qoura karya Rachmi Pertiwi

No comments